Artikel Populer
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Cinta segitiga memang kisah cinta yang rumit dan bikin geregetan. Kisah cinta segitiga juga sering digunakan di anime, terutama anime dengan plot romance yang cukup kuat. Selain itu cinta segitiga sering bikin bingung. Itulah yang membuat penasaran bagaimana akhir dari cinta yang rumit itu. Kadang yang bagian akhirnya sudah ketebak pun tetap bikin geregetan. Apalagi biasanya akan ada satu orang yang mengalah dan tersakiti. Seperti kisah cinta segitiga terpopuler di bawah ini. Kira-kira di antara mereka ada yang kamu favoritkan kisahnya?
1. Kagome Higurashi – Inuyasha – Kikyo (Inuyasha)
Meski sudah dikatakan bahwa Kagome dan Kikyo adalah orang yang sama, namun berbeda zaman, tapi persaingan di antara mereka tetap terjadi. Terutama masalah cinta. Kamu yang suka dengan Inuyasha pasti tahu betul bahwa Inuyasha mencintai keduanya, meski ada Kagome di sampingnya, ia tidak mudah begitu saja melupakan Kikyo.
2. Chitoge – Raku – Onodera (Nisekoi)
Chitoge dan Raku pura-pura berpacaran agar kedua geng mafia yang dipimpin oleh ayah mereka berdua tidak berkonflik lagi. Raku melakukan secara terpaksa karena ia menyukai Onodera. Namun kisahnya semakin rumit setelah Raku sadar ia juga menyukai Chitoge. Tapi akhirnya Chitoge lah yang menang dan #TEAMONODERA Menangis. :v :v :v
3. Madoka – Kyosuke – Hikaru (Kimagure Orange Road)
Kyosuke Kasugawa memang beruntung karena disukai dua cewek sekaligus. Yang bikin geregetan dari cinta segitiga ini adalah sifat Kyosuke yang tidak tegas. Meski sebenarnya sudah jelas ia lebih menyukai siapa.
4. Hak Son – Yona – Su-won (Akatsuki No Yona)
Hak-Son adalah pengawal Yona sejak kecil. Tapi sebenarnya ia mencintai Su-won. Sayangnya Su-won mengkhianatinya. Hanya saja Yona tidak mudah begitu saja melupakan Su-won.
5. Zero Kiryuu – Yuuki Cross – Kaname Kuran (Vampire Knight)
Yuuki menjadi seorang penjaga di Cross Academy yang punya murid dari ras vampir. Ia pun mulai dekat dengan Kaname. Tapi sebenarnya ia sudah lama menyukai Zero.
6. Ren Tsuruga – Kyouko Mogami – Shoutarou Fuwa (Skip Beat)
Kyouko berpacaran dengan Shoutarou, mereka bahkan sudah dekat sejak kecil. Namun ternyata Shoutarou berpacaran dengannya hanya untuk memanfaatkannya. Lalu hadir Ren yang kemudian mengisi hari-hari Kyouko.
7. Shinobu Morita – Hagumi Hanamoto – Yuuta Takemoto (Hachimitsu To Clover)
Shinobu dan Yuuta sama-sama menyukai Hagumi. Namun Hagumi tampaknya tidak menyadari hal itu. Hagumi juga tampak tidak tahu bagaimana perasaannya sendiri terhadap mereka.
8. Arata Wataya – Chihaya Ayase – Taichi Mashima (Chiyafuru)
Chihaya dekat dengan Taichi sejak kecil. Taichi pun sudah lama menyukai Chihaya, namun hubungan mereka kemudian berubah ketika ada murid baru bernama Arata di sekolah mereka.
9. Nobuo Terashima – Nana Komatsu – Takumi Ichinose (Nana)
Nana mengagumi Nobuo dan Takumi secara bersamaan. Dan itu malah membuatnya kebingungan dengan perasaannya sendiri.
10. Kenji Harima – Tenma Tsukamoto – Ouji Karasuma (School Rumble)
Kenji merupakan murid berandalan di sekolahnya, namun ia menyukai cewek kalem seperti Tenma. Tapi sayangnya Tenma sudah lama menyukai Ouji.
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Komentar
Woy Admin blogspot ini,,, masukin dong 10anime top terbaru
BalasHapusMau gua hack link elo??
BalasHapusMau gua hack link elo??
BalasHapusWoy Admin blogspot ini,,, masukin dong 10anime top terbaru
BalasHapus